WONOSOBO - Kegiatan TMMD Reguler ke-120 Kodim 0707/Wonosobo telah memasuki tahap pembangunan jembatan. Pembangunan jembatan ini dilakukan setelah pengerjaan cor beton selesai dilaksanakan. (27/5/2024)
Lettu Inf Dremo selaku Perwira Pelaksana TMMD Reguler ke-120 Kodim 0707/Wonosobo menyampaikan, pembangunan jembatan ini dimulai dari pembuatan pondasi sebagai penyangga nantinya. Adapun jembatan yang dibangun memiliki panjang 5 meter, lebar 3 meter, dan tinggi 1, 5 meter. Pembangunan jembatan ini bertujuan untuk memperlancar akses warga di daerah tersebut.
Baca juga:
Rumah Mbah Darmo Ikoro Di Bongkar TNI
|
"Pembangunan jembatan ini merupakan salah satu program TMMD Reguler ke-120 Kodim 0707/Wonosobo yang bertujuan untuk meningkatkan kesejahteraan masyarakat di wilayah ini. Jembatan yang ada lebarnya hanya 1 meter sehingga tidak bisa dilalui kendaraan roda 4. Sementara saat ini jalan yang dibangun dengan lebar 3 meter. Sehingga pembangunan ini sangatlah diperlukan" ujar Lettu Inf Dremo.
Kegiatan TMMD Reguler ke-120 Kodim 0707/Wonosobo ini melibatkan TNI, Pemerintah Daerah, dan partisipasi aktif masyarakat setempat. Diharapkan pembangunan jembatan ini dapat selesai tepat waktu dan memberikan manfaat bagi warga sekitar, pungkasnya.